tiga ratus tiga puluh satu kilometer dari kota pahlawan,
/1/
sebentar lagi senja,
aku ingin menyeduh secangkir kopi untukmu
namun aku lupa,
kau sedang tak ingin memelukku
sebentar lagi senja,
aku ingin menyentuh keningmu
namun aku lupa,
rindumu bukan lagi untukku
/2/
di luar hujan
rindu sedang asik bersenggama dengan jarak
bulir-bulir kenangan
berbaris di jendela berarak-arak
/3/
luka itu,
lebih pedas dari masakan irwan bajang
juga lebih berdebu
dari buku-buku di rak yang tak sempat dipegang
/4/
doa-doa dijatuhkan
oleh sepasang dada yang tabah
dan tak banyak bicara
meski kabul tak juga bersua
meski peluk tak kunjung bersauh
kantor indie book corner, jogjakarta, 2013
Tidak ada komentar:
Posting Komentar